Back to Top
ENG | IND
MENU

Komite


Dengan memperhatikan ketentuan yang diatur dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No.34/POJK.04/2014 mengenai Komite Nominasi dan Remunerasi Emiten atau Perusahaan Publik, Perseroan membentuk Komite Remunerasi sebagaimana yang tertuang dalam Keputusan Dewan Komisaris No. 007/LGL/BOC RES/IX/2015, guna menunjang pelaksanaan Tata Kelola Perusahaan yang Baik. Komite Remunerasi bertanggung jawab secara langsung kepada Dewan Komisaris serta bertindak secara profesional untuk kepentingan Perusahaan dan para pemangku kepentingan. 

Tugas dan tanggung jawab Komite Remunerasi adalah sebagai berikut:

  1. Memberikan rekomendasi terkait struktur remunerasi bagi anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan.
  2. Menentukan kebijakan remunerasi termasuk gaji, fasilitas, tunjangan serta insentif lainnya bagi anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan.
  3. Menyusun besaran atas remunerasi yang diberikan kepada anggota Dewan Komisaris dan Direksi dengan memperhatikan tingkat remunerasi yang diterima dengan pencapaian kinerja atas target yang ditetapkan.
  4. Membantu Dewan Komisaris melakukan evaluasi remunerasi yang diterima masing-masing anggota Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan berdasarkan hasil kajian terhadap prestasi kerja, tugas & tanggung jawab, tingkat remunerasi industri sejenis, kinerja keuangan, serta dengan memperhatikan sasaran dan strategi usaha Perseroan.

 Untuk Piagam Komite Remunerasi unduh disini

 

Komposisi Anggota Komite Remunerasi

Adapun sejak Rapat Umum Pemagang Saham Tahunan tahun 2021, komposisi Anggota Komite Remunerasi terdiri dari:

 


HO HON CHEONG
Ketua serta menjabat sebagai Komisaris Independen

HO HON CHEONG

Ketua serta menjabat sebagai Komisaris Independen

Warga Negara Malaysia. Lahir pada 1954. Menjabat sebagai Komisaris Independen sejak Juni 2015. Beliau memperoleh gelar Sarjana Teknik dari University of Malaya, Kuala Lumpur, Magister Administrasi Bisnis jurusan Keuangan dan Akuntansi dari McGill University, Montreal, Quebec, Canada. Beliau sebelumnya menjabat sebagai Kepala Keuangan Perusahaan dan Manajer Risiko Negara di Citibank, N.A., Kuala Lumpur, Malaysia hingga 1994, Kepala Perusahaan Pan Asia di Citibank, N.A., Singapura hingga 1995, Presiden Direktur Citibank Bangkok, N.A., Thailand hingga 2001, Manajer Umum & Kepala Grup untuk Bank Perusahaan & Investasi di Saudi American Bank hingga 2003. Dari 2004 hingga 2009, beliau menjabat sebagai Presiden Direktur PT Bank International Indonesia Tbk, Direktur Pengelola Investasi di Temasek Holdings Pte Ltd, Singapura hingga 2010, dan Presiden Direktur PT Bank Danamon Indonesia Tbk hingga 2015.



AGUS SALIM PANGESTU
Anggota serta menjabat sebagai Komisaris

AGUS SALIM PANGESTU

Anggota serta menjabat sebagai Komisaris

Warga Negara Indonesia. Lahir pada 1973. Menjabat sebagai Komisaris sejak Januari 2011. Beliau memperoleh gelar Sarjana Ilmu Ekonomi & Administrasi Bisnis dari Boston College, Amerika Serikat tahun 1994. Menjabat sebagai Komisaris PT Chandra Asri sejak Januari 2006 sampai Penggabungan dan saat ini selain menjadi Komisaris Perseroan, juga menjabat sebagai Presiden Direktur di PT Barito Pacific Tbk. Memulai karirnya pada 1993 di Linkage Human Resources Management, Amerika Serikat dan dari 1995 sampai 1997, sebagai Analis Keuangan di Merrill Lynch, Amerika Serikat. Bergabung dengan PT Barito Pacific Tbk. pada Juli 1997 dan berturut-turut menjabat sebagai Direktur pada 1998, dan kemudian sebagai Wakil Presiden Direktur pada Juni 2002. Merupakan putra dari Prajogo Pangestu, pemegang saham mayoritas PT Barito Pacific Tbk.



TAN EK KIA
Anggota serta menjabat sebagai Komisaris Independen

TAN EK KIA

Anggota serta menjabat sebagai Komisaris Independen

Warga Negara Malaysia. Lahir pada 1948. Menjabat sebagai Wakil Presiden Komisaris dan Komisaris Independen sejak Januari 2011. Beliau memperoleh gelar Sarjana Teknik Mesin dari Nottingham University, Inggris. Merupakan seorang professional berpengalaman di industri minyak dan gas dan petrokimia, beliau sebelumnya menjabat di berbagai posisi, termasuk Wakil Presiden Ventures dan Development di Shell Chemicals untuk wilayah Asia Pasifik dan Timur Tengah dari 2003 sampai 2006, Chairman Shell Companies untuk Asia Timur, Beijing, Cina dari 2000 hingga 2003, Managing Director Shell Nanhai Ltd., Beijing, Cina dari 1997 sampai 2000 dan Presiden Direktur Shell di Miri, Sarawak, Malaysia dari 1994 sampai 1997. Sejak Oktober 2006, ia diangkat sebagai Direktur Non-Eksekutif di sejumlah perusahaan publik maupun perusahaan lain di Singapura, yaitu SMRT Corporation Ltd., City Spring Infrastructure Management Pte., Ltd., Keppel Corporation Ltd., Keppel Offshore and Marine, Citygas Pte., Ltd. (Chairman), Dialog Systems (Asia) Pte., Ltd. dan Star Energy Group Holdings Pte., Ltd. (Chairman). Beliau juga menjabat sebagai Dewan Transocean Ltd. yang berbasis di Swiss.



TANAWONG AREERATCHAKUL
Anggota serta menjabat sebagai Komisaris

TANAWONG AREERATCHAKUL

Anggota serta menjabat sebagai Komisaris

Warga Negara Thailand. Lahir pada tahun 1963. Menjabat sebagai Komisaris sejak November 2019. Beliau memperoleh gelar Sarjana Teknik Elektro dari King Mongkut’s University of Technology, Thonburi dan mengikuti Advanced Management Program (AMP) dari Harvard University, USA. Beliau sebelumnya menjabat di berbagai posisi termasuk Presiden di SCG Packaging Public Company Limited (2015-June 2019), Wakil Presiden Administrasi Perusahaan di SCG Public Company Limited (2011-2015), Direktur Jenderal di Long Son Petrochemicals Co., Ltd. (2008-2011), dan Direktur Pelaksana di Rayong Olefins Co., Ltd. (2007-2008).